Mengenal Psikologi Sosial (Bagian 6)

March 02, 2016

Membaca beberapa referensi mengenai psikologi sosial, setidaknya ada beberapa hal yang dapat kita simpulkan mengenai apa yang dinamakan sebagai kajian psikologi sosial. Pada dasarnya tulisan ini hanyalah rangkuman dari beberapa referensi tersebut. Namun kiranya ada beberapa poin kunci dari masing-masing referensi yang dapat dijadikan patokan oleh mereka yang meminati kajian psikologi sosial.

Pertama, harus dipahami betul definisi psikologi sosial yang hendak dijadikan landasan pikir peminat kajian ini. Dengan pemahaman landasan tersebut, dia dapat menentukan perspektif manakah yang hendak diikutinya. Mungkin suatu saat, ketika yang bersangkutan sudah banyak melakukan penelitian dan memiliki kedalaman pemahaman, dapatlah menentukan sebuah perspektif sendiri.



Kedua, para peminat kajian psikologi sosial hendaknya mampu menempatkan kajian ini ke dalam ruang lingkupnya. Tujuannya adalah pemisahan kajian ini dengan beberapa ilmu yang sudah ada sebelumnya. Sebut saja antropologi, sosiologi atau bahkan komunikasi.

Ketiga, mengenal sejarah dan tokoh-tokohnya. Tujuannya adalah menghindari duplikasi penelitian atau pemahaman dengan yang sudah dilakukan dan dipahami oleh tokoh sebelumnya. Berikutnya, para peminat kajian psikologi sosial diharapkan dapat mengembangkan masing-masing tokoh atau perspektif yang sudah ada.

Terakhir, memahami objek kajian dan metode penelitian dalam psikologi sosial. Pemahaman terhadap dua hal ini akan membuat peminat kajian psikologi sosial berada pada jalur yang benar untuk mengembangkan kajian ini. Hasil dari pengembangan keilmuannya juga dapat dipertanggungjawabkan secara akademis maupun etis.

Pada akhirnya, tiada gading yang tak retak. Semua yang disampaikan dalam tulisan ini hanyalah usaha untuk lebih memahami kajian psikologi sosial. Adapun untuk pendalaman dan argumentasi yang berbeda, sepenuhnya menjadi hak sidang pembaca.

You Might Also Like

0 komentar

Friends

Galeri

Ada warna biru muda di lingkaran ini. Mengingatkan cerahnya langit pascahujan
Biarkanlah balon-balon bebas itu beterbangan, sebebas warna-warna yang menyelimutinya
Budaya batik yang berinovasi Mencerahkan masa depan tradisi
Cinta tidak selamanya berwarna merah muda, bisa juga kuning oranye
Ketika warna ungu menjadi ceria, dia bersama hijau dan kuning istimewa